Di Laga Perdana Cetak Double Hattrick, Timnas Indonesia Waspadai Pemain Thailand Ini
Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti, menginstruksikan para pemain untuk memperhatikan pergerakan penyerang Thailand, Adisak Kraisorn
17 November 2018 10:17 WIB

Adisak Kraisorn | Bola.com |
THAILAND, JITUNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti, menginstruksikan para pemain untuk memperhatikan pergerakan penyerang Thailand, Adisak Kraisorn, pada partai Grup B Piala AFF 2018, di Stadion Rajamangala, Bangkok, Sabtu (17/11).
Saat Thailand menang telak 7-0 atas Timor Leste pada laga pertama Grup B, 9 November 2018, Adisak Kraisorn membuat kejutan dengan mencetak enam gol.
BACA JUGA: Piala AFF: Timnas Indonesia Tak Pernah Menang Sekalipun di Kandang Thailand
Tiba di Thailand, Timnas Indonesia Langsung di Serbu Para Suporter
Pemain yang pada Piala AFF duatahun lalu tidak masuk skuat Timnas Thailand itu seakan meledak dalam satu pertandingan.
Performa cemerlang yang di perlihatkannya dalam pertandingan itu tentu menjadi perhatian tersendiri di Grup B Piala AFF 2018.
Dikutip dari lama PSSI (17/11), Bima Sakti mengaku sudah memberikan instruksi kepada lini belakang Timnas Indonesia untuk terus mewaspadai pemain 27 tahun tersebut.
Piala AFF: Timnas Indonesia Tak Pernah Menang Sekalipun di Kandang Thailand
Penulis | : | Raka Kisdiyatma |