Peluncuran Buku 'Usut Tuntas Korupsi Ahok', Amien Rais Berharap Masyarakat Melek
Amien Rais berharap dengan adanya buku ini, KPK menjadi lebih tegas untuk mengusut tuntas kejahatan
23 Mei 2017 14:28 WIB

Amien Rais. | Istimewa |
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Politisi Partai Amanat Nasional (PAN), Amien Rais, menjadi pembicara dalam peluncuran buku yang berjudul 'Usut Tuntas Korupsi Ahok'. Menurutnya, buku yang ditulis oleh Marwan Batubara tersebut ditulis berdasarkan fakta.
"Ciri khas buku Marwan Batubara selalu objektif, semuanya berdasarkan fakta dan angka karena bersifat otentik dan otoritatif karena tidak mengada-ada," ujar Amien Rais di Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (23/5).
Ahok Batal Banding, Ratna Sarumpaet Berkicau Begini..
Ahok Minta Pendukungnya Stop Aksi Unjuk Rasa
Amien berharap kepada masyarakat jika sudah selesai membaca buku tersebut menjadi lebih membuka mata dan mempelajari korupsi Ahok.
“Kalau Pasal Pornografi, Memang Habib Rizieq Melakukan Tindakan Porno?”
"Harapan kita setelah baca buku ini penegak hukum semestinya mempelajari korupsi Ahok lebih teliti dan diproses secara hukum. Selama ini publik dibentuk media massa, kalau sosok ini (Ahok) jujur, bersih, dan tegas. Sehingga diperlakukan istimewa," ujarnya.
Ini Isi Surat Lengkap Ahok dari Balik Jeruji Besi
Amien Rais berharap dengan adanya buku ini, KPK menjadi lebih tegas untuk mengusut tuntas kejahatan.
Pernah Dikritik Ahok, Janji KJP Plus Anies-Sandi Resmi Dibatalkan
Benarkah Tweet Aa Gym Sindir Rizieq Shihab?
"Mudah-mudahan buku yang ditulis ini membuka mata KPK dan lainnya. Saya heran, mudah-mudahan enggak berlaku lagi pencuri kecil dihukum berat dan pencuri besar dilepaskan, nanti akan timbul kehancuran," ucap Amien Rais dalam sambutannya.
Penulis | : | Aurora Denata |