Salurkan Hobi Memancing sambil Melihat Koleksi Tanaman Hias
Weekend Seru di Godongijo
22 Oktober 2014 13:07 WIB

DEPOK, JITUNEWS.COM-Liburan akhir pekan kali ini, tidak ada salahnya bila Anda mengajak keluarga berkunjung ke area Agrowisata Godongijo di Jl. Cinangka, Kelurahan Serua, Kecamatan Bojongsari-Depok. Area wisata perkebunan yang berdiri di atas lahan sekitar 2,5 hektar ini dikelola oleh PT. Godong Ijo Asri secara professional yang mengedepankan keramahan pada setiap pelayanannya.
Dan betul saja, ketika masuk ke dalam pintu masuk, sepanjang mata memandang, suasana hijau yang menenangkan langsung terasa, sunyi jauh dari hiruk-pikuk keramaian Jakarta. Beragam tanaman hias dapat Anda temukan di sini. Seperti Adenium, Aglaonema, Bromeliad, Plumeria, Puring, Palem, dan masih banyak tanaman hias lainnya.
Namun dari sekian banyak tanaman cantik tersebut, Adenium atau sering disebut Kamboja Jepang menjadi daya tarik banyak pengunjung. Kendati ada embel-embel “Jepang” dibelakang namanya, tanaman hias yang mampu mengobati penyakit pecah-pecah pada telapak kaki dan kaki bengkak ini bukan berasal dari Jepang melaikan dari Afrika. Di tanah asalnya, adenium hidup di padang pasir. Warna bunganya pun warna-warni, sementara akarnya membesar membentuk bonggol yang indah meliuk nan menawan.
Petik Strawberry Organik Di Sweetberry Agrowisata
Selain dipamerkan, pengunjung yang ingin membawa pulang juga dapat membelinya dengan harga mulai dari yang paling murah Rp 10 ribu hingga harga yang paling tertinggi hingga Rp 200 juta. Wow fantastis! Oiya, selain dipenuhi dengan aneka tanaman, Argowisata Godongijo juga dilengkapi dengan showroom tanaman yang di dalamnya terdapat salon tanaman, alat pertanian, restoran, area pemancingan dan gedung pertemuan, serta terdapat juha mini zoo dengan beragam kololeksi binatang seperti Kura-Kura Raksasa, Ikan Buaya, Ikan Araphaima dari Sungai Amazon serta Phyton dengan panjang sekitar 7,5 meter.
Kolam pemancingan. Anda yang memiliki hobi memancing, Agrowisata Godongijo juga memiliki fasilitas kolam pemancingan seluas 4.000M² bernama Banyu Ijo Lake Fishing dengan berbagai jenis ikan di dalamnya, seperti Ikan Mas, Lele dan Patin. Tentunya, hasil tangkapan ditimbang dan dibayar sesuai dengan harga yang sudah ditentukan. Bagaimana, Anda tertarik? Kalau begitu Ayo agendakan wisata Anda untuk pergi ke area wisata yang buka mulai dari pukul 9 pagi hingga 5 sore ini sekarang!
Penulis | : | Christophorus Aji Saputro, Hasballah |