7 Fakta Unik Kedelai
6 Oktober 2014 16:27 WIB

ISTIMEWA |
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Sebagai bahan pangan bernutrisi tinggi, kedelai termsuk keluarga kacang-kacangan. Protein dalam kedelai merupakan senyawa organik komplek yang bergizi.
Dosen Departemen Ilmu dan Teknologi Pangan IPB, Prof. Dr. Ir. Made Astawan, MS, mengatakan, protein kedelai adalah lebih baik, hampir mendekati protein hewani walaupun tidka sama persis. "Molekul protein ini bisa mengandung karbon, hidrogen, oksigen, nitrogen dan kadang kala sulfur serta fosfor yang dibutuhkan tubuh," katanya.
Menurut made, ada beberapa fakta unik kedelai. Apa sajakah fakta unik tersebut? Berikut ulasannya seperti dikutip dari laman soyjoy Indonesia.
3 Cara Menjaga Kesehatan Telinga Tanpa Cottun Bud
Pertama, Dibandingkan dengan susu nonfat, kandungan protein kedelai dua kali lebih banyak.
Kedua, Dibandingkan dengan secangkir brokoli segar, setengah cangkir kedelai memiliki kalsium lebih banyak, penjelasannya kurang lebih, brokoli 62 Mg sedangkan kedelai 88 mg.
Ketiga, Tahukah Anda kedelai utuh memiliki serat, zat besi dan pottasium lebih banyak dibandingkan ayam.
Keempat, Serat, priteun dan vitamin K dalam kedelai utuh lebih banyak dibandingkan oatmeal atau sejenis sereal.
Kelima, Dibandingkan dengan roti gandum, jumlah seratnya sama banyak dan uniknya kedelai utuh konon memiliki lebih banyak zat besi, antioksidan, dan potasium.
Keenam, Kandungan potasiumnya sama seperti pisang, hanya saja memiliki kelebihan dengan dilengkapi dengan protein, serat dan zat besi.
Ketujuh, Serat, kalsium, zat besi dan magnesium yang terkandung dalam ikan salmon masih lebih rendah dibandingkan dengan kedelai utuh.
Itulah fakta-fakta unik mengenai kedelai. Selamat menikmati manfaat kedelai!
Penulis | : | Deni Muhtarudin, Riana |