•  

logo


Meriahkan Pestapora 2023, Vina Panduwinata Bawakan Lagu-lagu Tak Lekang Waktu

Kemampuan menyanyi Vina Panduwinata masih prima di usia yang tak muda lagi.

24 September 2023 11:50 WIB

Penampilan Vina Panduwinata di Pestapora 2023, Sabtu (23/9).
Penampilan Vina Panduwinata di Pestapora 2023, Sabtu (23/9). Dok. Jitunews/Iskandar

JAKARTA, JITUNEWS.COM – Penyanyi kawakan Vina Panduwinata turut memeriahkan Pestapora 2023. Tampil di panggung Gegap Gempita pada Sabtu (23/9) sore, perempuan berusia 64 tahun itu berhasil memukau para penonton.

Dalam kesempatan itu, Vina membawakan lagu-lagu lawas yang seakan tak lekang oleh waktu, seperti Cinta (ciptaan Chrisye dan Adjie Soetama), September Ceria (ciptaan James F. Sundah), Surat Cinta (ciptaan Oddie Agam), Aku Makin Cinta (ciptaan Loka Prawiro), dan lain sebagainya. Tak sedikit penonton ikut bernyanyi di setiap lagu yang dibawakan oleh Vina.

Selain itu, artis yang menanjaki kariernya sejak tahun 1980-an tersebut juga melantunkan Satu-Satu, lagu yang dipopulerkan oleh Idgitaf. Sebelum menyanyikannya, Vina menceritakan pengalaman kurang mengenakkan semasa kecil. Meski begitu, ia menjadikan momen-momen suram itu sebagai penambah daya dalam meraih impian.


Andre Taulany Ungkap Sifat Asli Sule, Tulus hingga Penyabar

“Kita akan menjadi hebat setelah di-bully,” tutur Vina Panduwinata.

Adapun Pestapora 2023 digelar selama 3 hari berturut-turut, yakni 22-24 September di Gambir Expo-Arena PRJ Kemayoran. Tahun ini, festival musik nasional tersebut menghadirkan sebanyak 206 penampil yang terbagi dalam beberapa panggung.

Yuki Kato Diperiksa Polisi soal Kasus Dugaan Promosi Judi Online

Halaman: 
Penulis : Iskandar