•  

logo


Ungkap Fakta-fakta Sekeluarga Keracunan di Bekasi, Polisi Sebut Pelaku Serial Killer

Polisi ungkap racun apa yang digunakan untuk membunuh 5 orang tersebut

19 Januari 2023 18:00 WIB

Ilustrasi dampak racun
Ilustrasi dampak racun Istimewa

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Polisi mengungkap fakta dalam kasus keluarga keracunan di Bekasi yang mengakibatkan tiga orang meninggal dan dua korban lainnya dirawat.

"Narasi yang dikembangkan bahwa ketiga korban mati keracunan itu tidak benar. Tapi itu adalah pembunuhan," ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran dalam jumpa pers di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis, 19 Januari 2023.

Berdasarkan olah TKP dan pengujian labfor ditemukan fakta bahwa para korban diracun menggunakan racun pestisida. Polisi telah menetapkan tiga tersangka dalam kasus ini. salah satunya suami baru yang juga ayah tiri korban, Wowon Erawan alias AKI.


Seorang Ibu dan 2 Anak di Bekasi Tewas Keracunan, Diyakini Bukan Bunuh Diri

"Pelakunya adalah saudara Wowon Erawan alias AKI, Solihin alias Duloh dan M Dede Solehuddin. Bahkan salah satu pelaku adalah suami dari korban," kata Fadil Imran.

Fadil mengungkap motif pembunuhan sekeluarga tersebut. Fadil mengatakan bahwa para tersangka melakukan serial killer. Mereka menganggap keluarga dekatnya berbahaya karena mengetahui apa yang dilakukan tersangka.

"Korban meninggal dunia di bekasi ini dibunuh karena para tersangka ini diketahui melakukan tindak pidana lain. Apa tindak pidana lain itu, mereka melakukan serangkaian pembunuhan atau biasa disebut serial killer dengan motif janji-janji yang dikemas dengan kemampuan supranatural untuk membuat orang menjadi sukses atau kaya," ucap Fadil.

"Jadi keluarga dekatnya ini dianggap berbahaya karena mengetahui dia melakukan tindak pidana lain,"sambungnya.

Kasus Sekeluarga Keracunan di Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku

Halaman: 
Penulis : Aurora Denata