•  

logo


Muncul Ancaman Bom Lokasi Konser NCT 127, Polisi Kantongi Identitas Penyebar

Muncul ancaman teror bom di lokasi konser boyband NCT 127

4 November 2022 14:06 WIB

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan Ist

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Di media sosial muncul ancaman teror bom di lokasi konser boyband asal Korea Selatan, NCT 127. Pihak kepolisian telah melakukan pengecekan.

"Kita sudah mengecek profiling mengenai akun medsos itu," kata Kombes Pol Endra Zulpan, Kabid Humas Polda Metro Jaya dalam keterangannya, Jumat (4/11).

Zulpan mengatakan bahwa penyidik Satreskrim dari Polres Tangerang Selatan telah mengetahui identitas penyebar teror tersebut.


Ada Teror Bom di Lokasi Konser NCT 127, Polisi Tak Temukan Hal-hal yang Mencurigakan

"Tapi tidak disebutkan dulu yang memposting itu," katanya.

Zulpan juga belum bisa mengungkapkan apa motif si penyebar.

"Saya belum bisa sampaikan dulu," katanya.

Seperti diketahui, di media sosial viral ancaman bom di ICE BSD yang menjadi lokasi konser NCT 127. Ancaman tersebut berupa surat bertulis tangan 'ICE BSD 4 November 2022. S.O.S. 11 Orang 3 Mobil TNT TATP'.

Ada Ancaman Bom di Lokasi Konser NCT 127, Polisi: Tidak Usah Panik

Halaman: 
Penulis : Aurora Denata