•  

logo


Demokrat Parpol Paling Informatif, AHY: Kami Tak Akan Cepat Berpuas Diri

Penghargaan ini, diakui AHY, kian menambah semangat Partai Demokrat untuk memperjuangkan harapan rakyat.

28 Oktober 2021 13:14 WIB

Agus Harimurti Yudhoyono
Agus Harimurti Yudhoyono Istimewa

JAKARTA, JITUNEWS.COM – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku sangat bersyukur partainya ditetapkan sebagai parpol paling informatif oleh Komisi Informasi Pusat (KIP).

Diketahui, penghargaan itu langsung diberikan oleh Wapres RI Ma’ruf Amin secara virtual pada acara Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2021.

AHY menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran pimpinan, pengurus dan para kader Partai Demokrat yang telah bekerja keras hingga saat ini.


Bangga PD Raih Penghargaan Parpol Paling Informatif, AHY: Kami Ingin Penuhi Hak Publik

“Alhamdulillah, dalam kapasitas saya sebagai Ketua Umum Partai Demokrat saya menerima penghargaan yang diberikan kepada Partai Demokrat sebagai Partai Politik dengan Kategori Paling Informatif,” tulisnya di unggahan Instagram @agusyudhoyono, dikutip Kamis (28/10).

Dengan ini, Partai Demokrat berarti sudah meraih penghargaan serupa dua kali. Akan tetapi, AHY tetap mengingatkan anak buahnya agar tak lekas berpuas diri atas pencapaian tersebut.

“Terima kasih kepada seluruh jajaran pimpinan, pengurus dan para kader Partai Demokrat yang telah bekerja keras sebaik-baiknya yang berhasil mempertahankan predikat partai paling informatif ini,” kata AHY.

“Namun kami semua tidak akan cepat berpuas diri, dan terus tingkatkan kinerja dan kontribusi ke depan,” lanjut dia.

AHY mengungkapkan, pencapaian ini merupakan bukti keseriusan Partai Demokrat untuk terus bertransformasi menjadi ‘smart party’ yang berpartisipasi aktif dalam aspek keterbukaan informasi publik.

“Sebagai partai yang demokratis dan terbuka, kami juga ingin memenuhi hak publik untuk tahu (the right to know) yang dijamin dalam konstitusi,” ujarnya.

“Terima kasih KIP atas penghargaan ini bagi keluarga besar Partai Demokrat. Ini semua akan menambah semangat kami dalam terus memperjuangkan harapan rakyat,” tukas putra sulung Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono itu.

Ferdinand: Anies Gubernur Terburuk dari 16 Gubernur Jakarta

Halaman: 
Penulis : Iskandar