•  

logo


Gibran Sebut Jokowi Tidak Mudik ke Solo

Gibran sendiri juga melarang warga untuk mudik ke Solo sepanjang 1-17 Mei

22 April 2021 09:27 WIB

Jokowi dan Gibran Rakabuming
Jokowi dan Gibran Rakabuming Ist

SOLO, JITUNEWS.COM - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka pastikan Presiden Joko Widodo tidak akan mudik ke Solo pada lebaran tahun ini.

"Enggak. Bapak enggak mudik," ujar Gibran kepada wartawan usai rapat koordinasi perencanaan pembangunan rel kereta jalur ganda Solo-Semarang di Balaikota Solo, Rabu (21/4).

Seperti diketahui, pemerintah melarang warga untuk mudik pada lebaran tahun ini. Gibran sendiri juga melarang warga untuk mudik ke Solo sepanjang 1-17 Mei. Jika ada warga yang nekat mudik maka diwajibkan menjalani karantina lima hari di lokasi yang disediakan pemkot.


Dapat Teguran dari Gibran, Sopir Bus Solo Trans Kena Sanksi

"Kita sediakan dua tempat. Tapi kita pakai yang di STP (Solo Techno Park) dulu," katanya.

Meski melarang mudik, pemkot Solo tetap menerima warga dari luar kota yang memiliki kepentingan mendesak di Solo.

"Tapi mereka harus bawa surat izin masuk," katanya.

Gibran Larang Warga Mudik Sebelum 6 Mei

Halaman: 
Penulis : Aurora Denata