Usai Disuntik Vaksin Covid-19, Novel Baswedan Minta Rakyat Dukung Program Pemerintah
Novel mengaku tidak sakit ketika divaksin Covid-19
23 Februari 2021 13:50 WIB

Novel Baswedan | Ist |
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Novel Baswedan baru saja selesai disuntik vaksin Covid-19. Usai disuntik, ia mengajak kepada masyarakat agar mendukung program pemerintah untuk mengatasi pandemi dengan vaksinasi.
"Saya kira upaya pemerintah untuk bisa menyelesaikan masalah pandemi ini mesti kita dukung," kata Novel di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Selasa (23/2/2021).
"Dan terkait vaksin ini, saya kira mari kita semua untuk mendukung program pemerintah untuk bisa menyelesaikan masalah Covid-19 dengan mau divaksin," sambungnya.
Pro-Prabowo Enggan Divaksin Covid-19, Gerindra: Aneh, Kaitkan Peta Dukungan Politik dengan Vaksin
Novel mengaku tidak sakit ketika divaksin Covid-19. Ia pun merasa senang sudah divaksin. Pasalnya, dengan divaksin maka herd immunity akan terbentuk dan bisa beraktivitas normal.
"Tentunya kita suka, kita senang apabila aktivitas kita kembali seperti sedia kala," pungkasnya.
Minta Publik Hargai Vaksin Nusantara Terawan, Hendropriyono: Jangan Di-Bully!
Penulis | : | Trisna Susilowati |